Gejala, Penyebab, Dan Cara Mengobati Demam Berdarah
Demam Berdarah adalah penyakit yang umum di alami saat musim penghujan datang. Penyakit ini biasa mengakibatkan si penderitanya merasakan sakit yang teramat sangat hingga terasa menusuk kedalam tulang. Demam Berdarah sendiri di sebabkan oleh virus yang di sebarkan oleh gigitan nyamuk. Di perkirakan bahwa ada kurang lebih seratus juta kasus demam berdarah yang terjadi pada setiap tahunnya di seluruh dunia. Sebagian kasus diantaranya terjangkit secara tiba - tiba dan menjangkiti ribuan orang dengan waktu yang singkat.
Baca Juga : Arti Kata Pokemon, Seperti Ini Penjelasnnya
Gejala Demam Berdarah
Gejala demam berdarah sendiri pada umumnya akan terlihat pada tiga sampai empat belas hari setelah masa inkubasi dan biasanya diawali dengan demam tinggi hingga mencapai 41 Derajat Celius. Masa Inkubasi Adalah jarak waktu antara virus pertama masuk ke dalam tubuh sampai gejala pertama muncul.
Penyebab Demam Berdarah
Penyebab demam berdarah adalah Virus Dengue dan menyebar luas kedalam tubuh manusia melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti, dengan begitu penyakit ini tidak bisa langsung menular antara satu orang ke orang lain tanpa perantara Nyamuk tersebut. Nyamuk Aedes Aegypti sendiri biasa hidup di daerah yang berpenduduk padat seperti misalnya di daerah perkotaan dan dengan suhu yang lembab dan hangat.
Baca Juga : Hati - Hati Aplikasi Pokemon GO Palsu Berkeliaran di Play Store
Komplikasi yang Timbul
Kejadian ini mungkin sedikit kasus yang di alami oleh penderita demam berdarah, demam berdarah bisa berkembang menjadi penyakit komplikasi yang lebih berat dan biasanya di sebut dengan Demam Berdarah Berat. Demam Berdarah Berat dapat menyebabkan penderitanya mengalami penurunan tekanan darah atau syok, kerusakan organ, serta pendarahan. Maka dari itu penderita demam berdarah berat harus cepat di tangani secara medis dan dirawat secara intensif di rumah sakit.
Cara Mencegah Demam Berdarah
Meskipun belum ada Vaksin yang bisa menangkal penyakit demam berdarah, akan tetapi beberapa langkah di bawah ini bisa sedikit mencegah anda terjangkit penyakit demam berdarah, seperti ini langkahnya.
1. Membersihkan rumah dan sekitar dan di steril kan dengan cara menyemprotkan cairan pembasmi nyamuk
2. Menguras bak mandi dan menaburkan serbuk abate agar jentik - jentik nyamuk mati
3. Menutup semua penampungan air agar nyamuk tidak berkembang biak
4. Menutup semua ventilasi udara dengan kawat besi yang tidak bisa di tembus oleh nyamuk
5. Basmi nyamuk yang ada di dalam rumah dengan obat nyamuk
Baca Juga : Dampak Buruk Vaksin Palsu Buat Anak
Terimakasih sudah mengunjungi blog kami dan membaca artikel diatas. Semoga artikel diatas bermanfaat untuk kalian semua. Dan jangan lupa baca terus artikel Merpatitempur.com dan dapatkan informasi mengenai Berita terbaru, Biodata Artis, Kesehatan, Android, K-Drama dan masih banyak lagi. Lihat di bawah yang ingin anda baca... Terima kasih..


0 komentar:
Posting Komentar
KOMENTAR SPAM dan LIVE LINK AKAN DIHAPUS ADMIN...!!!