Untuk kalian yang merasakan nyeri di bagian pinggang atau sekitar nya , jangan meremehkan nya alangkah baik nya segera mengecek nya ke dokter terdekat , karena bisa saja itu anda sedang terjangkit penyakit radang usus . Pengertian Radang Usus itu itu sendiri adalah kondisi yang menyebabkan terjadi nya inflamasi atau peradangan . radang usus itu sendiri di bagi menjadi dua yaitu Kolitis Ulseratif dan Penyakit Crohn . ke dua kondisi ini di akibatkan oleh peradangan kronis pada bagian Gastrointestinal (sistem pencernaan) . kondisi ini muncul karena reaksi keliru dari sistem kekebalan tubuh terhadap jaringan pencernaan yang normal dan sehat
Pengertian Kolistis Ulseratif adalah peradangan kronis yang terbatas pada usus besar atau kolon saja , sedangkan Pengertian Panyakit Crohn adalah peradangan yang bisa terjadi di seluruh sistem pencernaan , mulai dari mulut hingga ke anus
Selain itu masih ada terdapat dua kondisi lain yang terkait dengan radang usus yaitu , kolitis collagenous dan kolitis limfosistik . kedua kondisi ini lebih dikenal dengan sebutan kolitis mikroskopik . dan kedua kondisi ini sangat jarang di temukan atau bisa di bilang langka . agar dapat mengetahui apakah anda terjangkit penyakit radang usus alangkah baik mengetahui Gejala Penyakit Radang Usus itu terlebih dahulu , berikut ini adalah kurang lebih penjelasan nya .
Gejala Penyakit Radang Usus
Ada hal yang harus kalian tau bahwa radang usus itu sendiri adalah penyakit dengan jangka waktu yang panjang yang biasa nya gejala nya muncul dan menghilang dalam beberapa waktu . ada pun tingkat seberapa parah nya gejala tergantung pada bagian mana saja yang mengalami peradangan . beberapa gejala yang umum nya dirasakan oleh penderita radang usus adalah sebagai berikut .
- Nyeri atau pun sakit di area perut
- Penurunan berat badan
- Nafsu makan berkurang
- Diare bercampur darah yang bersifat kambuhan
- Merasa mudah lelah
- Mengalami mual dan demam
Ada hal yang harus anda ketahui bahwa gejala yang muncul akan berbeda - beda di tiap orang nya , kondisi akan muncul dan pergi dalam kurun waktu yang lama . namun jika sudah kambuh anda bisa mengalami gejala ini menurun atau bahkan makin parah .
Agar anda terhindar dari penyakit ini ada harus mengetahui penyebab dari penyakit ini terlebih dahulu , berikut ini adalah penyebab terjadi nya radang usus
Penyebab Terjadinya Radang Usus
Penyakit ini sebetulnya sangatlah sulit di deteksi penyebab dasar nya , pola makan yang tidak bagus dan tingkat stres seseorang juga mempengaruhi penyakit ini , namun kedua nya bukan lah penyebab utama penyakit radang usus . yang di ketahui adalah mala fungsi sistem kekebalan tubuh yang menyebabkan peradangan . namun hal itu juga belum diketahui penyebab kekeliruan sistem imun dalam tubuh .
Selain beberapa faktor diatas penyakit ini juga bisa terjadi karena faktor keturunan . resiko seseorang terjangkit penyakit radang usus akan semakin meningkat jika ada salah satu anggota keluarga yang terlebih dahulu terjangkit penyakit ini . ada pun beberapa faktor lain yang meningkatkan resiko anda terjangkit penyakit radang usus ini , seperti berikut ini .
1. Merokok , kegiatan yang satu ini sangatlah berpotensi tinggi untuk meningkatkan terjadi nya radang usus
2. Obat Anti Inflasi Non-Steroid (Oains) beberapa obat - obatan yang tergolong OAINS bisa meningkatkan resiko terjadi nya radang usus , seperti misalnya Ibuprofen , Naproxen , Diclofenac danlain sebagainya
Komplikasi Radang Usus
Radang usus yang terbagi menjadi dua golongan itu bisa menyebabkan muncul nya beberapa komplikasi jika peradangannya tidak terkendali . berikut ini adalah beberapa komplikasi yang terjadi akibat penyakit crohn
1. Tukak - Apabila peradangan yang terjadi dalam waktu yang cukup lama atau pun sudah kronis , bisa berakibat muncul nya tukak pada sistem pencernaan anda , seperti terjadi pada mulut , usus halus atau pun anus
2. Fistula - Tukak yang sudah dalam hingga sudah membentuk lubang pada dinding saluran pencernaan akan menyebabkan Fistula . fistula itu sendiri adalah koneksi abnormal antara beberapa bagian tubuh , misal nya usus dengan organ lain yang menjadi terhubung . fistula bisa terinfeksi dan akan membahayakan jika tidak diatasi dengan benar
3. Obsturksi Usus - Penyakit Crohn bisa mempengaruhi ketebalan dinding usus . akibat nya adalah penyaluran hasil pencernaan makanan bisa tertutup . untuk mengangkatnya di perlukan prosuder operasi .
4, Kanker Kolon (Usus Besar) - Resiko anda terjangkit penyakit Kanker Kolon akan meningkat jika penyakit crohn mempengaruhi usus besar . bagi penderita penyakit crohn di saran kan melakukan prosedur kolonoskopi secara teratur .
5. Fisula Ani - Muncul nya luka robek pada jaringan di sekitar dinding anus atau pada kulit disekitar anus . luka ini bisa menjadi lokasi muncul nya infeksi . anda akan merasakan sakit yang sangat parah dan pendarahan saat melakukan kegiatan buang air besar
6. Malanutrisi - Tubuh anda akan sulit menyerap asupan nutrisi karena muncul nya peradangan yang terjadi dan gejala seperti diare dan mual . kondisi ini biasa terjadi pada penderita radang usus adalah defisiensi zat besi dan vitamin B12
7. Efek Samping Obat - Obatan - Obat - obatan untuk penyakit crohn yang berfungsi menghalangi kinerja sistem kekebalan tubuh beresiko terjangkit penyakit kanker limfoma dan kanker kulit . kortikosteriodjuga beresiko terjadi nya kerapuhan tulang , katarak ,glukoma dan kadar gula tinggi
Untuk komplikasi yang mungkin terjadi pada kolitis ulseratif adalah
1. Munculnya lubang pada usus besar
2. Pendarahan dalam
3. Dehidrasi
4. Peradangan pada kulit , mata dan persendian
5. Resiko terkena penyakit Kanker Kolon semakin meningkat
6. Resiko penggumpalan darah meningkat
Diagnosis Radang Usus
Diagnosis terhadap radang usus itu sendiri akan dilakukan oleh dokter ahli setelah memeriksa tanda dan gejala yang muncul . akan ada serangkaian tes yang dilakukan oleh para dokter untuk memastikan diagnosis radang usus . seperti berikut ini adalah beberapa tes yang dilakukan oleh para dokter
1. Tes Darah - Tes darah itu sendiri akan dilakukan untuk mengetahui apakah tubuh anda mengalami anemia atau infeksi virus maupun bakteri . tesis juga akan diteliti untuk memeriksa apa terdapat darah .
2. Prosedur Endoskopi - Dengan pemeriksaan ini , dokter ahli akan dapat melihat bagian yang terdapat di dalam sistem pencernaan anda dan mengambil sampel jaringan untuk diperiksa di laboratorium
3. Tes Pencitraan - Beberapa prosedur pencitraan seperti X - ray , CT Scan ,MRI dan pencitraan sistem pencernaan itu sendiri juga bisa di lakukan .
Jika anda sudah terjangkit alangkah baik nya segera mengobati nya dengan cara sebagai berikut
Pengobatan Radang Usus
Perlu ada ketahui bahwa hingga kini belum ada obat yang dapat menyembuhkan penyakit radang usus itu sendiri . pengobatan yang akan anda lakukan hanya untuk mengurangi gejala yang muncul dan mencegah gejala ini kambuh di kemudian hari . untuk gejala yang ringan mungkin tidak memerlukan pengobatan , karena biasa nya gejala ringan yang muncul akan menghilang adalam kurun beberapa hari saja .
Selain meredakan gejala yang akan muncul , pengobatan ini di tujukan untuk mengurangi resiko komplikasi yang mungkin akan terjadi . penangan yang dilakukan bisa berupa obat - obatan , terapi atau pun bahakna operasi .
Untuk obat - obatan yang akan di berikan untuk mengatasi radang usus itu sendiri sebagai berikut
1. Obat Anti Inflasi Non - Steroid (OAINS) - Obat ini biasa akan di berikan pertama kali untuk mengatasi radang usus . obat ini berfungsi untuk mengurangi inflamasi yang terjadi . obat yang biasa di gunakan adalah Aminosalicylate dan Kortikosteroid
2. Obat Imunosupresan - Obat ini berfungsi untuk menghalangi aktivitas kekebalan tubuh yang merusak atau membahayakan . obat ini akan mengurangi inflamasi yang terjadi . berikut ini adalah beberapa contoh obat yang biasa digunakan Imunosupresan adalah azathioprine , cyclosporine , dan infliximab . untuk beberapa orang kombinasi beberapa obat berfungsi dengan lebih baik dari pada hanya mengkonsumsi satu obat saja
3. Antibiotik - Obat ini bisa jadi tambahan dari obat - obatan lainnya terutama apa bila terjadi infeksi . penderita Kolitis ulseratif mengkonsumsi antibiotik untuk mengendalikan infeksi yang terjadi . beberapa contoh antibiotik yang biasa di gunakan adalah metronidazole dan ciprofloxacin
4. Obat - Obatan Lainnya - Terdapat beberapa obat - obatan lain untuk mengatasi gejala yang muncul akibat radang usus selain terjadinya inflamasi . akan lebih baik jika anda menanyakan terlebih dahulu pada dokter sebelum anda mengkonsumsi obat bebas yang anda beli di apotek . beberapa obat - obatan lainnya adalah obat anti - diare , pereda rasa sakit , supleman zat besi , supleman vitamin dan kalsium mungkin akan di berikan tergantung kondisi gejala yang muncul
Jika semua prosedur sudah anda lakukan dan belum berpengaruh terhadap penyakit radang usus , jalan satu - satu nya adalah prosedur operasi . penderita kolitis ulseratif dengan gejala yang cukup parah biasa nya tidak akan merespon penanganan obat - obatan , operasi dilakukan untuk mengangkat bagian usus besar yang mengalami peradangan parah .
Pada penderita crohn operasi dilakukan agar mengangkat bagian yang sudah rusak dan menyambungnya kembali dengan saluran pencernaan yang masih sehat . setelah prosedur operasi dilakukan , anda wajib mengkonsumsi obat - obatan untuk mencegah penyakit kambuh lagi .
Mungkin segitu saja yang kami tau tentang Gejala dan Cara Penyembuhan Radang Usus , jika masih terjadi kesalahan tolong di koreksi . semoga artikel di atas bermanfaat untuk kalian semua . Sealam Merpatitempur.com


0 komentar:
Posting Komentar
KOMENTAR SPAM dan LIVE LINK AKAN DIHAPUS ADMIN...!!!